Menu

  • Home
  • Trending
  • Recommended
  • Latest

Kategori

  • BLOG KOPI
  • COFFEE TODAY
  • KOPI PASTE
  • RECIPE
  • WARTA KOPI

Subscriptions

  • Barista Hustle
  • Coffee Times
  • Luden. Id
  • Berita Kopi
  • Perfect Daily
Warkop Carita
  • Features
    • User Profile
    • Playlists
    • User-created Playlist
    • Favorite Playlist (Private)
    • Watch Later Playlist (Private)
No Result
View All Result
  • Login
ARTIKEL ANDA
Warkop Carita
No Result
View All Result

Home | COFFEE TODAY | Penambahan Gula dalam Kopi? Ini Dia Fakta yang Perlu Kamu Tahu!

Penambahan Gula dalam Kopi? Ini Dia Fakta yang Perlu Kamu Tahu!

Berita Kopi by Berita Kopi
1 tahun ago
in COFFEE TODAY
Reading Time: 5 mins read
0 0
A A
0
Penambahan Gula dalam Kopi? Ini Dia Fakta yang Perlu Kamu Tahu!
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappPin on PinterestScan on QR Code

Gula dalam kopi – Para penikmat kopi atau coffee drinker tentu sudah mengetahui bahwa minuman yang kita sukai ini -kopi, dapat dipadukan dengan berbagai jenis campuran, mulai dari -yang paling umum- gula tentunya, sirup berbagai rasa, susu, madu, dan lain-lain.

Walaupun tidak semua -beberapa coffee drinker tentu ada yang memilih kopi tanpa gula- namun masih banyak konsumen kopi yang ‘mempermanis’ minuman kopinya. Dilansir situs perfectdailygrind.com bahkan menurut penelitian, di USA lebih dari 50% penikmat kopi yang di survey memilih untuk menambahkan ‘pemanis’ di menu kopinya.

Mungkin bagi sebagian dari kamu, minum kopi dengan tambahan gula di dalamnya sudah sejak dulu kamu alami. Mulai dari keluarga misalnya. Kopi tubruk biasanya akan disajikan dengan tambahan gula.

Sebenarnya darimana sih awal mula penambahan gula pada kopi ini? Kenapa menambahkan gula pada kopi seakan menjadi common habit yang tidak bisa lepas dari para penikmat kopi itu sendiri. Penasaran?

Yuk kita cari tahu lebih banyak lewat tulisan di bawah ini!

kopi dengan gula
Photo by Maddi Bazzocco on Unsplash

Awal Mula dan Sejarah Penambahan Gula dalam Kopi

Penambahan gula dalam kopi dan hubungan keduanya bukanlah suatu yang ‘baru-baru’ ini dilakukan/ nge-trend. Gula dan kopi telah memiliki sejarah hampir 500 tahun lamanya, dan saling berkaitan.

Dilansir oleh perfectdailygrind.com ketika kopi mencapai Eropa pada abad ke-16, kopi dan gula sama-sama dianggap barang mewah, disediakan hampir secara eksklusif untuk kelas atas yang kaya pada saat itu. Namun, sebagian besar biji kopi berkualitas rendah, dan dipanggang dengan warna sangat gelap saat itu. Sehingga untuk membuat rasa pahit dan intens lebih enak, gula sering ditambahkan.

Gula dan kopi kemudian terus populer hingga abad ke-18. Coffee roaster berskala besar pertama kali ditemukan pada tahun 1700-an -yang tentu saja, masih sangat terbatas kendali atas roasting kopi yang dilakukan. Terlepas dari fakta bahwa roasting kopi dilakukan secara mekanis, penambahan gula dalam kopi masih dilakukan untuk ‘melembutkan’ rasa pekat dari kopi.

Demikian pula, ketika kopi instan menjadi populer pada abad ke-20, umumnya dibuat menggunakan biji yang murah dan terjangkau, seringkali dari biji kopi robusta. Hal ini semakin mendorong coffee drinker untuk menambahkan gula.

kopi dengan coffee tamer ilustrasi
Photo by Yeh Xintong on Unsplash

Gula dalam Kopi dan Kopi Specialty

Kopi specialty menjadi salah satu ‘babak baru’ dalam industri kopi dan juga konsumsi kopi itu sendiri. Terlepas dari sejarah gula dan kopi, kopi specialty muncul dan memberikan jarak keduanya. Sekarang, banyak konsumen kopi specialty yang mengonsumsi kopinya tanpa susu atau gula.

Banyak dari konsumen kopi itu percaya bahwa susu dan gula akan membuat cita rasa kopi specialty lebih lembut dan halus sehingga dapat ‘menyembunyikan’ karakteristik rasa yang ingin mereka nikmati.

Dilansir situs majalah.ottencoffee.co.id menambahkan gula kepada kopi specialty yang di proses dengan hati-hati ini bukan hanya membuat kopi menjadi lebih manis. Tapi juga menenggelamkan kompleksitas petunjuk rasa seperti notes atau hint yang berwujud halus dan mungkin saja terkandung di dalam kopi itu. Dengan kata lain, gula jadi merusak keseimbangan rasa yang telah susah payah dikeluarkan sejak fase awal tadi.

hasil ekstraksi drip coffee
Photo by Jim Kalligas on Unsplash

Penambahan Gula dalam Kopi dan Cita Rasa

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, tambahan gula pada kopi biasanya dilakukan untuk mengurangi rasa ‘pahit’ karena kopi yang ada dulu berkualitas ‘buruk’ atau di roasting dalam waktu lama sehingga menjadi dark roast.  Mengapa kita mengingingkan penambahan gula?

Hal tersebut sudah seperti hal ‘otomatis’ bahwa kita akan menghindar dari rasa pahit, salah satu caranya adalah dengan penambahan gula. Wilton Soares Cardoso seorang Food Engineer, Professor, dan Researcher di IFES, Espírito Santo menyebutkan bahwa otak kita menangkap ‘rasa manis’ sebagai sensasi yang menyenangkan dan reward. Karena itulah, kita selalu menginginkan ‘makanan dan minuman manis’.

Mengapa tidak semua orang memiliki keinginan yang sama?

Well, mungkin untuk penggemar kopi specialty yang ‘terbiasa’ tidak menambahkan gula pada kopinya tidak akan menginginkan penambahan gula dalam kopi yang mereka konsumsi. Tidak semua orang membutuhkan gula dalam kopi mereka. Namun, penambahan gula juga dapat meningkatkan kemampuan kita untuk merasakan rasa yang berbeda sekalipun pada kopi specialty. Hal ini akan menyeimbangkan keasaman dan menekan kepahitan. 

RelatedPosts

Mengenal Tentang Grinder Kopi Dan Mata Pisaunya

Mengenal Tentang Grinder Kopi Dan Mata Pisaunya

1 bulan ago
7

Japanese Iced Coffee: Cara Berbeda Menikmati Es Kopi

3 bulan ago
0
Mengenal Kopi Cold Brew Dan Bagaimana Cara Membuatnya

Mengenal Kopi Cold Brew Dan Bagaimana Cara Membuatnya

3 bulan ago
1
Chemex
Credit: Majalah Otten Coffee

Tahukah kamu? Penambahan jumlah gula dengan jumlah yang sesuai dapat meng-highlight beberapa cita rasa tertentu dan juga aroma dalam secangkir kopi. Tapi dengan catatan! Gula yang digunakan haruslah gula yang baik dan sesuai.

Dilansir oleh perfectdailygrind.com contohnya standard table sugars seperti granulated sugar menambah rasa manis namun tidak menambah rasa yang lebih dalam dan kompleks. Gula dan pemanis lainnya, seperti gula merah, memiliki rasa tersendiri, yang dapat menyengat dan mengubah rasa di cangkir. Hal yang sama berlaku untuk madu, serta pemanis buatan seperti Stevia dan aspartam.

Menambahkan gula atau pemanis yang memiliki citarasa tersendiri secara alami akan mengubah profil rasa secangkir kopi. Madu, gula merah, dan pemanis lainnya, misalnya, dapat menambahkan apapun dari karamel hingga vegetal notes di dalam cangkir.

Macchiato
Credit: Louis Hansel @shotsoflouis (Unsplash)

Penambahan gula dalam kopi ini juga tidak terlepas dari budaya ngopi dari berbagai negara. Terlepas dari sejarahnya yang panjang, dan pro-kontra yang ada, penambahan gula dalam kopi juga kembali ke selera masing-masing coffee drinker. 

Ada yang merasa penambahan gula adalah tidak perlu karena akan merusak manfaat kesehatan dari kopi, ada juga yang memang membutuhkan tambahan gula pada kopinya untuk menangkal pahit, semua kembali lagi ke diri kita masing-masing.


Terlepas dari tambahan gula atau tidak pada kopimu, tentunya kamu harus memilih biji kopi berkualitas!

Kamu bisa mendapatkan biji kopi berkualitas di Lakopi dengan mudah dan simpel. Yuk langsung kunjungi Lakopi.id dan pilih biji kopi mentah untuk kamu!

Salam, Lakopi Indonesia. 

.fb-background-color { background: #ffffff !important; } .fb_iframe_widget_fluid_desktop iframe { width: 100% !important; }

SUMBER : BLOG LAKOPI

Recommended Post

Subscribe
Coffee Roastery Di Indonesia

Coffee Roastery Di Indonesia

2 VIEWS
06/03/2022
PROSES ANAEROBIC FERMENTATION PADA KOPI

PROSES ANAEROBIC FERMENTATION PADA KOPI

1 VIEWS
29/09/2021
Rekomendasi 4 Cafe Paling Hits di Medan

Rekomendasi 4 Cafe Paling Hits di Medan

3 VIEWS
28/09/2021
TIPS MEMILIH SUPPLIER UNTUK COFFEE SHOP

TIPS MEMILIH SUPPLIER UNTUK COFFEE SHOP

6 VIEWS
09/05/2022
3:36

Dua Lipa – Lost In Your Light feat. Miguel (Official Video)

0 VIEWS
03/03/2022
    Daftar 4 Kafe Paling Hits di Klaten

    Daftar 4 Kafe Paling Hits di Klaten

    1 VIEWS
    23/09/2021
    JENIS MILK JUG; BEDA SPOUT, BEDA FUNGSINYA

    JENIS MILK JUG; BEDA SPOUT, BEDA FUNGSINYA

    0 VIEWS
    30/09/2021
    4 Cafe Terhits di Kaliurang

    4 Cafe Terhits di Kaliurang

    0 VIEWS
    23/10/2021
    Serunya ”Fun Roasting” Bersama Sakha Cofee Roastery di Cotta Coffee

    Serunya ”Fun Roasting” Bersama Sakha Cofee Roastery di Cotta Coffee

    0 VIEWS
    25/01/2022
    Rekomendasi Cafe Paling Hits di Jombang

    Rekomendasi Cafe Paling Hits di Jombang

    3 VIEWS
    08/11/2021
    PAGI YANG SEKSI DI MAHAGA COFFEE MEDAN

    PAGI YANG SEKSI DI MAHAGA COFFEE MEDAN

    6 VIEWS
    17/09/2021
    KAPAN HARUS PUNYA MESIN KOPI DI RUMAH?

    KAPAN HARUS PUNYA MESIN KOPI DI RUMAH?

    1 VIEWS
    10/09/2021
    TIPS HEMAT BELANJA ALAT KOPI!

    TIPS HEMAT BELANJA ALAT KOPI!

    0 VIEWS
    06/09/2021
    2 Minuman Kopi untuk Buka Puasa dan Cara Membuatnya dari Nespresso

    2 Minuman Kopi untuk Buka Puasa dan Cara Membuatnya dari Nespresso

    5 VIEWS
    16/04/2022
    Penambahan Gula dalam Kopi? Ini Dia Fakta yang Perlu Kamu Tahu!

    Penambahan Gula dalam Kopi? Ini Dia Fakta yang Perlu Kamu Tahu!

    0 VIEWS
    01/03/2021
    1:05

    Call of Duty: Modern Warfare’s Highway of Death controversy

    0 VIEWS
    16/03/2022
      30 HARI MERAYAKAN KOPI BERSAMA 30 SINGLE ORIGIN NUSANTARA!

      30 HARI MERAYAKAN KOPI BERSAMA 30 SINGLE ORIGIN NUSANTARA!

      3 VIEWS
      01/10/2021
      KEKURANGAN BISNIS FRANCHISE YANG PERLU DIKETAHUI

      KEKURANGAN BISNIS FRANCHISE YANG PERLU DIKETAHUI

      1 VIEWS
      08/10/2021
      47:59

      One Handed Guitarist Finds Great Success As Musician

      0 VIEWS
      28/02/2022
        10:36

        Nintendo Switch Unboxing & Review Indonesia!

        0 VIEWS
        19/02/2022
          BUKA BISNIS COFFEE SHOP SEMUDAH MENYEDUH KOPI

          BUKA BISNIS COFFEE SHOP SEMUDAH MENYEDUH KOPI

          2 VIEWS
          28/10/2021
          CIRI-CIRI KOPI YANG SEHAT!

          CIRI-CIRI KOPI YANG SEHAT!

          0 VIEWS
          18/10/2021
          KAREKTERISTIK ARABIKA MALABAR

          KAREKTERISTIK ARABIKA MALABAR

          1 VIEWS
          20/09/2021
          18:44

          Google Pixel 4 XL review: The best Android experience

          0 VIEWS
          18/03/2022
            Macadamia Latte Menu Andalan Flash Coffee Ini Terbuat dari Kacang Termahal di Dunia dan Baik Untuk Kesehatan

            Macadamia Latte Menu Andalan Flash Coffee Ini Terbuat dari Kacang Termahal di Dunia dan Baik Untuk Kesehatan

            0 VIEWS
            12/02/2022
            5 Perbedaan Utama Antara Kopi Instan dan Kopi Bubuk

            5 Perbedaan Utama Antara Kopi Instan dan Kopi Bubuk

            1 VIEWS
            27/11/2021
            Pengertian Kopi Organik dan Manfaatnya

            Pengertian Kopi Organik dan Manfaatnya

            2 VIEWS
            13/10/2021
            Nilai Kopi yang Multi Dimensional

            Nilai Kopi yang Multi Dimensional

            0 VIEWS
            16/02/2022
            Ini 3 Cara Menikmati Suasana Karnaval dari Satu Gigitan Pizza

            Ini 3 Cara Menikmati Suasana Karnaval dari Satu Gigitan Pizza

            0 VIEWS
            14/03/2022
            Kedai Kopi Murah di Kawasan Kampus Binus

            Kedai Kopi Murah di Kawasan Kampus Binus

            0 VIEWS
            09/02/2022
            Show More

            Copyright (c) 2019 by Jegtheme.

            • About
            • Contact
            No Result
            View All Result
            • BLOG
              • BLOG KOPI
            • WARTA KOPI
            • RECIPE
            • CARITA PLAY

            © 2022 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

            Welcome Back!

            OR

            Login to your account below

            Forgotten Password?

            Retrieve your password

            Please enter your username or email address to reset your password.

            Log In

            Add New Playlist

            This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
             

            Memuat Komentar...